Pages

Friday, November 29, 2019

Wahai Para Pemain e-Sport, Simak Saran Kaesang Nih!

Jakarta, CNBC Indonesia - Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep menjadi bagian dari e-Sport. Ya, pengusaha berusia 24 tahun ini telah menjadi anggota ke-10 Pro Player Genfilx Aerowolf divisi tim Mobile Legends: Bang Bang pada Agustus lalu.

Uniknya dia mengaku, untuk terjun ke dunia e-Sport lantaran untuk menghindari meeting. Sehingga itu menjadi senjata nya untuk menolak meeting secara halus.

"Saya suka mobile legend sejak season 2 dan saya bagian dari e-Sport. Buat saya e-Sport itu cara saya untuk menghindari meeting jadi nanti bilangnya mau latihan," ujar Kaesang Pangarep kepada CNBC Indonesia di kawasan Serpong, Jumat (29/11/2019).

Wahai Para Atlet e-Sport, Simak Saran Kaesang Nih!Lynda Hasibuan

Dia menuturkan bahwa bahwa porsi latihannya tak seperti dahulu yang menghabiskan waktu 8 jam sehari. Saat ini, Kaesang hanya berlatih secukupnya saja lantatan harus mengurus bisnis.

Sebagai pengusaha sukses, Kaesang pun sedikit memberi saran kepada pemain e-Sport agar jangan ragu untuk berinvestasi. Bukan karena tidak menjanjikan, melainkan untuk persiapan di masa mendatang dengan hadirnya atlet baru.

"Saya berharap buat pemain E-Sport untuk melakukan investasi ke hal yang lain. Itu karena semua ada waktunya jadi harus ada persiapan sebelum nantinya akan digantikan dengan yang lebih baru," papar dia.

(dru)

Let's block ads! (Why?)



from CNBC Indonesia https://ift.tt/37MYxoS
via IFTTT

No comments:

Post a Comment